Analisa Earnings Quality Pada Perusahaan Manufaktur

Penelitian ini bertujuan meneliti faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas laba (earnings quality) pada perusahaan sektor manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2016-2020. Kualitas laba adalah kemampuan informasi laba yang dihasilkan perusahaan dalam mempengaruhi keputusan pengguna laporan keuangan. Pengguna informasi laba merupakan pihak yang berkepentingan dikarenakan informasi laba dijadikan sebagai dasar pertimbangan dalam membuat keputusan sehingga perusahaan wajib menyajikan informasi laba yang berkualitas. Kualitas laba dalam penelitian ini diproksikan dengan Earnings Response Coefficient (ERC). Earnings Response Coefficient adalah ukuran besaran abnormal return suatu saham sebagai tanggapan terhadap unsur unexpected earnings yang dilaporkan oleh perusahaan yang mengeluarkan saham tersebut. Dalam penelitian ini, faktor-faktor yang diprediksi dapat mempengaruhi ERC adalah profitabilitas, leverage, ukuran perusahaan, dan likuiditas dengan kebijakan dividen sebagai faktor yang dapat memoderasi hubungan dengan ERC.