Perancangan Environment Pada Film Pendek Animasi 3 Dimensi “Tamtamtaram”

Penelitian ini melanjutkan penelitian pada tahun sebelumnya dalam perancangan film animasi pendek berjudul “Tam Tam Taram”. Dalam penelitian ini perancangan akan berfokus kepada pembuatan environment yang terdiri dari ruang kantor tokoh Hengky, dan juga ruang hall gereja dalam cerita. Metode kualitatif akan dipakai dalam penelitian ini. Studi literatur dan observasi referensi akan dilakukan agar mendapatkan representasi terbaik dari environment yang dibutuhkan pada cerita. Proses perancangan environment akan dilakukan dengan melakukan eksperimentasi rancangan berbentuk sketsa hingga visual development berbentuk concept art, lalu di akhir concept art akan menjadi acuan pada proses 3D Modeling. Penelitian ini adalah tahapan ke 2 dari rangkaian penelitian produksi film animasi pendek 3D “Tam Tam Taram”