Rancang Bangun Game Virtual Reality Pengenalan Pencak Silat dengan Metode Fisher Yates Shuffle

Budaya milik bangsa Indonesia sungguh beragam dan sudah banyak diketahui oleh masyarakat dunia. Salah satu budaya tersebut adalah seni ilmu bela diri pencak silat. Pencak silat disebut seni ilmu bela diri karena dalam ilmu bela diri tersebut terdapat unsur seni pada gerakan-gerakannya. Banyak warga negara yang kurang memperhatikan keberadaan seni ilmu bela diri pencak silat. Untuk itu, diperlukan sebuah media yang bertujuan untuk memperkenalkan seni ilmu bela diri pencak silat. Salah satu media yang dapat digunakan adalah game ritme dengan menggunakan teknologi virtual reality. Game ritme virtual reality dimainkan dengan cara memukul objek yang akan mendekati pemain sesuai dengan irama lagu yang diputar. Pemain dapat memukul objek tersebut dengan memperagakan gerakan pencak silat yang sesuai dengan objek yang datang. Gerakan seni ilmu bela diri yang digunakan pada permainan adalah pukulan lurus, pukulan sangkal, tebangan dan dobrakan. Game akan lebih menantang jika pemain tidak mengulang hal yang sama secara berulang-ulang. Algoritma fisher-yates shuffle dapat digunakan untuk mengacak posisi awal dari objek pukulan yang dapat menambah tantangan karena setiap level menghasilkan posisi awal yang berbeda-beda dari sekumpulan objek pukulan pada level tersebut. Hasil evaluasi dengan menggunakan pemodelan Hedonic-Motivation System Adoption Model atau HMSAM untuk mengetahui tingkat kepuasan pemain terhadap game virtual reality pengenalan pencak silat dengan metode fisher-yates shuffle mendapatkan tingkat persetujuan behavioral intention to use sebesar 78.61% dengan kategori interval “Setuju” dan immersion sebesar 77% dengan kategori interval “setuju”.