Influencer And Online Public Discourse On Climate Change Issue In Indonesian Twitter Big Data

Fenomena perubahan iklim menjadi masalah bersama, baik nasional maupun global. Telah ramai dibicarakan dari berbagai profesi dan sudut pandang. Komitmen Indonesia untuk mengurangi emisi karbon sebanyak 29% dan 41% dalam tolak ukur internasional di tahun 2030 mendatang. Perubahan Iklim atau climate change menjadi bahan perbincangan yang cukup serius diberbagai Negara, seakan ini menjadi PR kita bersama untuk menjaga bumi tetap terjaga kelestariannya. Sementara itu, hasil survey Climate Change Asia di tujuh Negara Asia, yakni ; Indonesia, Cina, India, Vietnam, Banglades, Nepal dan Pakistan menunjukan bahwa 80% orang Indonesia pernah mendengar istilah perubahan iklim. Namun 24% masih tidak mengerti apa itu perubahan iklim (Copsey, Tan, Dalimunthe, Syarifah, Hoijtink, Leonie and Stoll, 2013) Hal ini menjadi ketertarikan sendiri bagi penulis, untuk meneliti lebih dalam lagi mengenai topic konten apa saya yang popular dibicarakan, dan siapa yang membawa pengaruh yang cukup besar dalam topic climate changes ini, khususnya dalam conversation di social media, yakni ; Twitter.