SIMULASI ALGORITMA PEMBELAJARAN MESIN K-MEANS CLUSTERING SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN

Simulasi merupakan sebuah teknik menggunakan komputer untuk mengimitasi
berbagai macam sistem di dunia nyata. Untuk mempelajari suatu sistem, sering kali diperlukan
suatu set asumsi mengenai bagaimana cara sistem tersebut bekerja. Simulasi digunakan dalam
berbagai macam bidang seperti simulasi untuk pemodelan ilmiah, simulasi sebagai pendukung
keputusan serta simulasi sebagai media pembelajaran. Dalam pembelajaran ilmu komputer,
banyak tenaga pendidik yang memperdebatkan cara mengajar pada bidang ilmu computer
dikarenakan banyak pelajar baru yang memiliki masalah untuk memahami konsep dalam
programming. Algoritma pembelajaran mesin (machine learning) merupakan algoritma yang
cukup banyak diperbincangkan saat ini. Hampir setiap domain dan industri terkena dampak
dari machine learning. Hal ini menyebabkan adanya tuntutan untuk mempelajari teknologi
terkait machine learning. Salah satu algoritma pembelajaran mesin yang banyak digunakan
dan dipelajari yaitu algoritma K-Means Clustering. Penelitian ini akan mensimulasikan
algoritma K-Means Clustering yang dapat digunakan sebagai media pembelajaran.