Efektifitas Pembelajaran Asinkron Pada Perkuliahan Prodi Film

Dalam masa pandemi saat ini, metode pembelajaran yang tepat guna dan tepat sasaran
sangat dibutuhkan. Universitas Multimedia Nusantara mendukung tiap prodi di dalamnya
untuk memberikan pembelajaran yang baik dan efektif melalui pembelajaran sinkron maupun
asinkron. Di dalam Prodi Film sendiri kedua metode pembelajaran tersebut telah dilaksanakan.
Fokus penelitian yang penulis lakukan dalam proposal ini adalah pembelajaran asinkron.
Terlepas dari beberapa masalah yang dihadapi Prodi Film terkait nature pembelajaran yang
membutuhkan banyak praktikum, pembelajaran asinkron telah diterapkan dalam beberapa
mata kuliah. Penelitian ini akan menganalisis efektivitas pembelajaran asinkron dalam mata
kuliah Prodi Film Universitas Multimedia Nusantara baik yang berbasis teori maupun praktik.