Spring Bed Mattress Recommendation System Using SAW

Kasur spring bed merupakan fasilitas tempat tidur yang dapat memberikan keempukan bagi
penggunanya dan merupakan salah satu kebutuhan papan. Spring bed tersedia dalam banyak
pilihan variasi produk dari berbagai merek kasur spring bed yang berbeda. Masyarakat
seringkali merasa bingung ketika harus memilih kasur spring bed yang sesuai dengan
kebutuhannya, hal ini dikarenakan kasur spring bed memiliki banyak variasi ukuran dan model,
harga dari spring bed yang beragam, garansi, dan perbedaan jenis per atau pegas yang
digunakan. Tuntutan pekerjaan dan kesibukan masyarakat saat ini membuat banyak
masyarakat tidak bisa memilih dan melihat secara langsung spring bed yang sesuai dengan
kebutuhannya di toko. Maka dari itu, dibuatlah sistem ini sebagai sistem rekomendasi kasur
spring bed, sehingga masyarakat dapat memilih kasur spring bed yang sesuai dengan
kebutuhannya dan membeli kasur secara online berdasarkan kriteria preferensi dari
masyarakat. Rekomendasi yang diberikan sistem ini didapat dari perhitungan dengan
menggunakan metode simple additive weighting atau dikenal dengan istilah metode
penjumlahan terbobot. Metode simple additive weighting ini telah dilakukan uji coba pada
penelitian ini dan dapat diimplementasikan dengan benar dan sesuai kebutuhan. Berdasarkan
hasil uji coba yang telah dilakukan didapati uji kepuasan pengguna sebesar 88,67% dengan
mengacu pada model end user computing satisfaction (EUCS), sehingga sistem rekomendasi
yang telah berhasil dibangun dapat dikatakan sangat baik bagi pengguna dalam memberikan
rekomendasi kasur spring bed.