STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN TERPADU DIGITAL PADA PROSES PENERIMAAN MAHASISWA BARU UNTAR

Universitas Tarumanagara (UNTAR) tiap tahunnya selalu melakukan proses penerimaan
mahasiswa baru melalui kegiatan pemasaran. Ketika pandemi covid-19 melanda pada Maret
2020 lalu, kegiatan pemasaran yang semula berfokus pada aktivitas luring harus dilaksanakan
secara daring. Peneliti tertarik untuk meneliti secara mendalam komunikasi pemasaran digital
yang dilakukan UNTAR untuk mencari mahasiswa baru. Penelitian ini termasuk sebagai
penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Pengumpulan data dilakukan dua acara
yakni melakukan wawancara mendalam dengan divisi pemasaran UNTAR dan menggali data
sekunder berupa arsip ataupun dokumen baik secara fisik maupun non-fisik. Penelitian ini
mengungkapkan bahwa UNTAR menitikberatkan strategi komunikasi pemasarannya pada sisi
digital, dengan berfokus pada advertising, interactive internet marketing, dan sales promotion.